Gallery

header ads

Membuat Website Gratis Cepat dan Mudah

Cara Membuat Website Gratis Cepat dan MudahJika anda ingin membuat website dengan apapun bentuk kebutuhan anda, yang gratis, mudah dan cepat untuk digunakan, keinginan anda tersebut bisa langsung terpenuhi karena banyak yang menyediakannya.

Website gratis sangat tepat untuk anda yang sedang berusaha untuk membuat toko online dengan pengeluaran yang minim. Cara dibawah ini dikhususkan bagi anda yang baru mengenal dunia pembuatan website. Ada 2 cara yang bisa dishare disini yaitu:

1. Menggunakan Blog Gratis
Banyak sekali blog gratisan yang bisa anda manfaatkan untuk membuat membuat website secara cepat dan mudah, contohnya melalui Blogger.com, Wordpress.com, Blogdetik.com, Tumblr.com, dll. Anda cukup mendaftarkan ke website tersebut, kemudian isi konten sesuai kebutuhan anda.

2. Menggunakan Website Hosting Gratis
Cara ini membutuhkan pengetahuan yang lebih tentang membuat website, anda cukup mendaftarkan diri di website hosting gratis contohnya seperti 000webhost.com, IdHostinger.com, Byethost.com, dll. Setelah proses pendaftaran selesai, langsung pilih subdomain yang tersedia di website tersebut (sesuai dengan nama yang anda inginkan). Selanjutnya buka menu website builder, dan pilih paltform yang anda inginkan.

Jika website anda sudah jadi, hal terpenting lainnya yaitu mempromosikan website anda agar banyak pengunjung yang datang dan website anda siap untuk jadi populer.